spot_img
Sabtu, April 27, 2024
spot_img

Taliban: Wanita tak Becus Menjadi Menteri

KNews.id- Pihak Taliban secara tegas menolak kehadiran wanita di kabinet mereka. Juru bicara Taliban menyebut wanita Afghanistan tidak kuat mengemban tugas sebagai menteri.

Tak hanya itu, Taliban berkata tugas wanita Afghanistan adalah melahirkan dan mendidik anak secara Islami. Ucapan itu dilontarkan oleh Sayed Zekrullah Hashimi dalam wawancara viral dengan Tolo News dari Afghanistan.

- Advertisement -

“Wanita Afghanistan adalah mereka yang melahirkan rakyat Afghanistan, mendidik mereka, mendidik etika-etika Islam,” ujar Sayed Zekrullah Hashimi kepada Tolo News.

Seluruh anggota kabinet terbaru Taliban adalah laki-laki. Hal itu berbeda dari janji Taliban yang menebar janji akan lebih inklusif.

- Advertisement -

“Dia (wanita) tidak becus mengerjakan tugas sebuah kementerian,” lanjut Sayed ketika ditanya apa masalah dari menteri perempuan. “Ini seperti membebankan di leher mereka sesuatu yang tak bisa mereka pikul.”

Ia pun tak memusingkan wanita yang berdemo di jalan yang menuntut hak. Para pendemo dinilai tak mewakili wanita Afghanistan.

- Advertisement -

“Empat perempuan yang protes di jalanan tidak mewakili para perempuan Afghanistan” ucap Sayed.(Liputan6/fey)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini