spot_img
Minggu, April 28, 2024
spot_img

SBK: PKB Usulkan Tiga Periode dan Kunjungan Presiden ke Jatim

KNews.id- Pasca-politikus PKB Jazilul Fawaid mengusulkan jabatan Presiden tiga periode, Presiden Jokowi melakukan kunjungan ke Jatim dan mendapat sambutan antusias merupakan sinyaal politik mantan Wali Kota Solo tersebut.

“Memahami politik Jokowi itu jangan dilihat secara nyata tetapi dengan simbol termasuk kunjungannya ke Jatim pasca dukungan politikus PKB Jazilul Fawaid tiga periode jabatan Presiden,” kata pengamat seniman politik Mustari atau Si Bangsat Kalem (SBK) kepada suaranasional, Senin (22/3).

- Advertisement -

Menurut SBK, dalam politik itu segala kemungkinan bisa terjadi dan tidak bisa dihitung secara matematis.

“Hari ini menolak jabatan tiga periode tetapi tidak menutup kemungkinan menerima terlebih lagi mendapat dukungan dari MPR,” jelas SBK.

- Advertisement -

Kata SBK, basis dukungan Jokowi masih sangat tinggi dan PDIP sebagai partai pengusung sangat diuntungkan keberadaan mantan Wali Kota Solo itu.

“Lembaga survei tidak memunculkan nama Jokowi dalam survei karena dianggap dua periode, tapi dalam pembicaraan elit partai politik nama Jokowi masih tinggi elektabilitasnya,” ungkapnya.

- Advertisement -

Selain itu, ia mengatakan, Jokowi akan menerima ketika terjadi amandemen UUD 45 hasil perubahan 2002.

“Jokowi itu politikus ulung yang akan memanfaatkan momentum termasuk terpilih tiga periode,” pungkas SBK. (AHM/SN)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini