spot_img
Sabtu, April 27, 2024
spot_img

Pimpinan MPR Menemui Jokowi, Benny K Harman: Teringat MPRS Meminta Soekarno Menjadi Presiden seumur Hidup

KNews.id- Pertemuan para pimpinan MPR dengan Presiden Jokowi tampaknya mengembalikan spekulasi terkait masa jabatan Presiden yang sempat ramai diperbincangkan. Sebelumnya, pimpinan MPR bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Bogor pada Jumat, 13 Agustus lalu.

Hal itu adalah karena saat ini MPR tengah membahas amandemen Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 tentang Pokok-pokok Haluan Negara (PPHN).

- Advertisement -

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman pun memberikan tanggapan.

Dia menyinggung pernyataan MPR terkait adanya ‘sinyal’ Jokowi menerima perpanjangan masa jabatan Presiden.

- Advertisement -

Benny K Harman pun kembali teringat dengan bagaimana Presiden pertama Indonesia, Soekarno yang menjadi presiden seumur hidup karena diminta MPRS.

MPR akui ada sinyal Jokowi terima perpanjangan masa jabatan? Teringat saya tahun 1963 ketika MPRS minta Soekarno menjadi Presiden seumur hidup,” ujarnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @BennyHarmanID, Ahad, 15 Agustus 2021.

- Advertisement -

Anggota DPR itu menyinggung bagaimana Soekarno mengakui tidak pernah mengetahui permasalahan perpanjangan masa jabatan Presiden tersebut.

Soekarno ngaku tidak pernah tahu soal ini, tapi karena MPRS minta tak kuasa ia menolaknya. Para elit politik jujurlah ke rakyat,” ujar Benny K Harman.

Dia juga menjawab pertanyaan warganet terkait perpanjangan masa jabatan Presiden adalah kehendak MPR.

Ada yang tanya, perpanjangan masa jabatan presiden itu adalah kehendak MPR. Bukan Presiden, tapi MPR yang minta,” ucap Benny K Harman.

Menurutnya, meskipun hal itu benar, Presiden seharusnya menolak karena MPR tidak punya wewenang untuk itu.

Kalaupun itu benar, Presiden harus menolaknya. Mengapa, sebab MPR tidak punya wewenang untuk itu. Itu hak rakyat, bukan hak MPR. Ada pendapat lain?” kata Benny K Harman. (Ade/pkrn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini