spot_img
Kamis, Mei 9, 2024
spot_img

Ijazah Gibran Sebelumnya Sempat Viral, Disebut-sebut Palsu Hingga Dituding Beli Ijazah

KNews.id – Tengah ramai diperbincangkan publik soal ijazah pendidikan Gibran Rakabuming Raka. Beragam pertanyaan muncul dibenak publik mulai dari keaslian, hingga tingkat ijazah Gibran Rakabuming Raka. Padahal sebelumnya publik juga sempat meramaikan terkait ijazah anak Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tersebut.

Pengguna Twitter berakun @BijiPot mempersoalkan ijazah Gibran palsu.

- Advertisement -

Menurut pemilik akun tersebut, Gibran sama saja seperti ayahnya, Presiden Joko Widodo yang juga sempat dituduh memiliki ijazah kuliah palsu.

jadi apakah si @gibran_tweet ..orang kuliah an…klu kuliah an..tanya brp thn…klu jawaban plintat plintut…jgn2 sama kayak bapak nya  …ijazah palsu..dan skrng kasus ijazah plasu masih berlangsung…si ondel2..bukan apa2 klu bapak nya bukan presiden,” tulis pemilik akun tersebut pada Kamis (4/2/2023).

- Advertisement -

Lantas, komentar tersebut mendapatkan respons langsung dari Gibran. Putra sulung Presiden Jokowi itu heran dengan apa yang dituduhkan warganet tersebut.  “Salah saya apa ya Pak?,” balas Gibran.

Saat dimintai keterangan lebih lanjut soal persoalan ijazah palsu ini, Gibran secara tegas minta para peragu untuk bertanya langsung ke kampusnya di Singapura.

- Advertisement -

“Ya takono kampusku kono neng Singapura. Ki Gibran lulus tenan opo ora, fotone asli pora, wisudane kapan (Ya tanyakan kampusku sana di Singapura. Gibran ini lulus beneran atau tidak, foto asli atau tidak, wisudanya kapan),” kata Gibran kepada wartawan di Balai Kota Solo, Jawa Tengah.

Pernah Disebut Beli Ijazah

Ini bukan pertama kalinya ijazah Gibran dipersoalkan keabsahannya. Pada Oktober 2022 silam, Gibran juga dituduh oleh warganet hanya membeli ijazah kuliah.

“Mengko tak posting foto wisuda wae ya. Mengko telitinen diedit pora sak ijazahe sisan (Nanti saya unggah foto wisuda saja ya. Nanti diteliti diedit apa tidak ijazahnya),” respons Gibran, 12 Oktober 2022 silam, dikutip dari Kompas.com.

Menurut Gibran pihak-pihak yang mempersoalkan ijazahnya adalah orang-orang kurang kerjaan. “Lha aneh-aneh kabeh. Kene sekolah angel-angel. Sok-sok sangune kuranglah (Ini aneh-aneh, Saya sekolah susah-susah dan kadang uang sakunya kuranglah),” ucapnya.

Seperti diketahui, usai lulus SMA di Orchid Park Secondary School, Singapura pada tahun 2002, Gibran melanjutkan studinya di Management Development Institute of Singapore (MDIS). Kemudian, Gibran melanjutkan studinya lagi di University of Tehcnology Sydney (UTS Insearch), Australia hingga lulus 2010 silam.

Diberitakan Wartakotalive.com sebelumnya, isu ijazah palsu dari keluarga Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) kembali mencuat di media sosial. Kali ini, putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dituding memiliki ijazah palsu dari program Insearch di University of Technology Sydney (UTS), Sydney, Australia.

Gibran disebut bukanlah kelulusan strata 1 (S1) dari UTS, melainkan hanya lulusan kursus atas setingkat D1.   Hal tersebut pun dipertanyakan Pegiat media sosial, Dr Tifa lewat status twitternya @DokterTifa.

(Zs/Trbn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini