spot_img
Jumat, Mei 10, 2024
spot_img

Tiga Nama Digadang-gadang Calon Menteri Keuangan Kabinet Prabowo

 

KNews.id – Nama Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo santer disebut-sebut sebagai bakal calon menteri keuangan di kabinet Prabowo-Gibran jika menang Pilpres 2024.  Prabowo Subianto ketika sama-sama menjadi pembicara dalam acara MIF 2024 Bank Mandiri di Jakarta, Selasa, 5 Maret 2024. Mereka sempat bersalaman usai Prabowo menyampaikan sambutannya.

- Advertisement -

Memang bukan hanya Tiko yang disalami Prabowo. Capres nomor urut 03 itu juga menyalami Direktur Utama PT Bank Mandiri Darmawan Junaidi dan Komisaris Utama PT Bank Mandiri Chatib Basri.

Selain Tiko, beredar juga sosok potensial lain yang disebut-sebut dilirik Prabowo-Gibran sebagai Menteri Keuangan pengganti Sri Mulyani Indrawati, yakni Budi Gunadi Sadikin, Mahendra Siregar hingga Royke Tumilaar.

- Advertisement -

Menteri Pertahanan dan Calon Presiden Prabowo Subianto akhirnya mengungkapkan calon Menteri Keuangan di kabinetnya yang akan datang. Saat ditanyai oleh wartawan, apakah sosok Menkeu di kabinet nantinya adalah Kartika Wirjoatmodjo yang kini menjadi Wakil Menteri BUMN.

Prabowo menjawab terbuka akan hal tersebut. Selain itu, Prabowo bahkan menyebutkan dua nama yang menjadi kandidat potensial lainnya. Kedua kandidat tersebut yaitu  Darmawan Junaidi yang kini menjadi Dirut Bank Mandiri dan Mantan Menteri Keuangan Chatib Basri. Berikut profil dari ketiga nama tersebut.

- Advertisement -

Kartika Wirjoatmodjo

Dilansir dari bumn.go.id, Kartika Wirjoatmodjo merupakan Wakil Menteri BUMN yang dilantik pada 25 Oktober 2019 berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 72/M Tahun 2019 tanggal 25 Oktober 2019. Ia memiliki latar belakang yang kaya dalam bidang keuangan sebelum bergabung dengan Kementerian BUMN.

Sebelumnya, ia telah menjabat sebagai Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dari tahun 2016 hingga 2019, Direktur Finance & Strategy PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dari tahun 2015 hingga 2016, Kepala Eksekutif dan Anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dari tahun 2014 hingga 2015, Presiden Direktur & CEO PT Indonesia Infrastructure Finance dari tahun 2011 hingga 2013, serta memiliki pengalaman profesional lainnya di bidang keuangan.

Kartika, yang lahir di Surabaya pada tanggal 18 Juli 1973, menyelesaikan pendidikan S1 di Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi, Universitas Indonesia pada tahun 1996. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi dan meraih gelar MBA dari Erasmus University Rotterdam pada tahun 2001.

(Zs/Tmp)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini