spot_img
Jumat, Juni 28, 2024
spot_img

Surya Paloh Menilai Sohibul Iman Belum Pasti di Calonkan Sebagai Cagub Oleh PKS

KNews.id – Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menilai Mohamad Sohibul Iman belum pasti dicalonkan oleh PKS sebagai calon gubernur (cagub) dalam Pilgub Jakarta 2024. Paloh menilai masih ada potensi PKS mengusung sosok selain Sohibul dalam kontestasi perebutan kursi Jakarta 1 itu.

“Ya sudah, kan bisa saja terjadi barangkali perubahan-perubahan. Ya mungkin hari ini barangkali Pak Sohibul, besok beda lagi kan,” kata Paloh di Kompleks Parlemen, Jakarta.

- Advertisement -

Kendati demikian, Paloh tak mempermasalahkan keputusan PKS mengusung sosok yang menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Syuro PKS itu.

“Bagus juga lah,” ujarnya.

- Advertisement -

Sebelumnya, Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri mengatakan DPP PKS telah bersepakat untuk mengusung Shohibul Iman sebagai calon gubernur di Pilgub Jakarta 2024.

“Sebagai Partai pemenang di Jakarta, PKS memutuskan akan memperjuangkan kader terbaiknya sebagai Calon Gubernur DK Jakarta,” ujar Mabruri dalam rilis resmi.

- Advertisement -

“Kandidat yang kami usung adalah Mohamad Sohibul Iman, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Syuro PKS,” imbuhnya.

Sohibul Iman pun telah menyatakan siap untuk dicalonkan PKS sebagai cagub di Pilkada Jakarta 2024. “Saya tidak ada persiapan khusus, tapi sebagai kader partai tentu saya harus selalu siap diberi amanah apa pun,” kata Sohibul.

NasDem sendiri belum memutuskan sosok yang akan diusung sebagai cagub Jakarta. DPW NasDem Jakarta baru merekomendasikan tiga nama untuk menjadi cagub Jakarta. Mereka antara lain Anies Baswedan, Ahmad Sahroni, dan Wibi Andrino

(Zs/cnn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini