spot_img
Minggu, Mei 19, 2024
spot_img

Megawati Bingung , Kapan Mau Majunya? Jika Ada Konsep Perubahan Pilpres

KNews.id –  Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mengkritik konsep perubahan kebijakan setiap masa transisi atau pergantian presiden dalam lima tahun alias Pilpres.
Menurut Megawati, setiap presiden mestinya bisa melanjutkan program kebijakan yang dilakukan presiden sebelumnya. Dia menilai konsep Indonesia adil makmur tidak akan terwujud tanpa kesinambungan.

“Bukan siapa jadi presiden, dirubah. Lah gimana kapan mau majunya?” Ucap Mega dalam pidato penutupan Rakernas IV PDIP di JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (1/10).

- Advertisement -

Lebih lanjut, Presiden RI kelima itu mengaku tak mempermasalahkan setiap presiden menetapkan program lima tahunan selama kepemimpinannya. Namun, setiap presiden yang terpilih mestinya bisa melanjutkan program sebelumnya.

Mega menyebut konsep perubahan setiap lima tahunan dengan istilah dansa politik. Sebab, konsep perubahan hanya akan membuat Indonesia terus mundur.

- Advertisement -

“Lah itu yang saya bilang berdansa. Nanti ke sana, ke depan udah baik, dirubah ke belakang lagi. Dirubah lagi. Aduh saya sampai pusing kadang-kadang,” kata dia.

Kegelisahan itu juga Mega sampaikan di depan kadernya, Menpan-RB, Azwar Anas yang hadir pada kesempatan itu. Mega mengaku pusing soal kebijakan setiap pemimpin yang terus berubah-ubah.

- Advertisement -

“Bagi saya coba apa ndak pusing ya, saya pusing, itu tata pemerintahan RI saya bilang pada Pak Jokowi, bayangkan dari Presiden, itu bikin visi misi itu sampai kepala desa, ‘ini harus dikoreksi, nanti kita harus koreksi’,” ucap Megawati.

“Sehingga dengan demikian yang harus kita bikin adalah sebuah perjalanan konsep Indonesia Raya ke depan itu adalah dengan sebuah visi misi, jangka panjang sehingga siapapun pemimpin akan datang dia harus menjalankan hal itu,”  (Zs/CNN)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini