spot_img
Senin, Mei 13, 2024
spot_img

Hingga Januari 2023, Klaim Asuransi Gempa Cianjur Baru Rp47,1 M

Ia pun menilai, angka klaim tersebut masih belum menyentuh angka final, dimana masih berpeluang terus meningkat, “Masih bisa bertambah,” ujar Heddy. Hal tersebut tercermin dari total klaim yang diajukan pada 7 Desember 2022 tercatat sebanyak 167 klaim.

Umumnya yang sering rusak dan menjadi klaim bagi asuransi umum adalah barang berupa rumah tinggal. Pasalnya, rumah tinggal memiliki konstruksi sederhana yang kerap tidak tahan terhadap guncangan gempa bumi. Klaim atas risiko gempa bisa juga terkait dengan barang yang ada di dalam rumah.

- Advertisement -

Imbas gempa juga bisa terjadi pada kerusakan di sektor perindustrian, komersial dan agrikultur, baik itu berupa gedung, pabrik, mesin, dan lainnya. Untuk itu, perlindungan asuransi gempa bumi atau Earthquake (EQVET) Insurance menjadi sangat penting untuk dimiliki masyarakat maupun pemerintah.

Nilai satu aset gedung dan bangunan pemerintah setidaknya bisa mencapai miliaran sampai triliunan Rupiah. Dengan asuransi, jika risiko yang tidak diinginkan seperti gempa bumi terjadi, maka ketahanan keuangan pemerintah akan ikut terbantu dan bisa fokus dialokasikan untuk kepentingan lain.

- Advertisement -

Tahun ini pembelian asuransi gempa bumi diprediksi sudah mulai akan meningkat sejalan dengan pemulihan ekonomi nasional. Seperti yang terjadi di sektor komersial, industri, dan agrikultur. Hal ini tentunya menandakan bahwa pelaku usaha mulai memikirkan mengenai gempa bumi.

Namun untuk pembelian asuransi gempa bumi di sektor rumah tinggal belum terlihat akan membaik. Tantangan literasi masih menjadi pemicu utama. Tercermin bahwa peningkatan minat asuransi gempa bumi terjadi di beberapa wilayah seperti Padang dan Lombok, wilayah yang sebelumnya mengalami gempa bumi. (Ach/Ibn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini