spot_img
Selasa, Mei 7, 2024
spot_img

Ini Perbedaan Siaran TV Analog dan TV Digital dan Kenapa Harus Ganti

Selain itu keunggulan dari siaran TV digital ini yang tidak dipunyai TV analog, seperti keberadaan sistem peringatan dini atau Early Warning System (EWS) yang akan jadi peringatan kepada masyarakat setempat jika terjadi bencana alam di lingkungan sekitar, yang harapannya masyarakat dapat dievakuasi dengan cepat setelah menerima informasi tersebut.

Fitur lainnya di siaran TV digital, yaitu sinyal siaran yang lebih stabil berkat adanya teknologi Digital Video Broadcasting – Second Generation Terrestrial (DVB-T2), TV digital ramah keluarga karena penonton bisa membatasi program acara sesuai usia dengan teknologi parental lock, dan fitur Electronic Program Guide (EPG) untuk melihat kategori, jadwal, dan deskripsi acara.

- Advertisement -

“Dalam masa peralihan ke siaran televisi digital, masyarakat tetap bisa untuk menonton siaran televisi analog, namun sangat dianjurkan untuk mulai merubah tangkapan sinyal antena di rumah dari siaran analog ke digital,” kata Kominfo.

Bagi masyarakat yang memiliki TV analog, maka dibutuhkan alat tambahan bernama set top box yang harganya sekitar Rp 150 ribu sampai Rp 300 ribuan. Sedangkan, kelompok rumah tangga miskin ekstrem akan mendapatkan set top box gratis.

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini