spot_img
Jumat, Mei 3, 2024
spot_img

Dikabarkan Panji Gumilang Pentolan Ponpes Al Zaytun Indramayu Ditangkap Brimob, Cek Fakta Disini

Dikabarkan Panji Gumilang Pentolan Ponpes Al Zaytun Indramayu Ditangkap Brimob.

KNews.id – Beredar kabar Panji Gumilang ditangkap oleh Brimob atas laporan dugaan penistaan agama. Dikabarkan Panji Gumilang ditangkap tim Brimob, atas perintah Kapolri Listyo Sigit dan Menko Polhukam RI Mahfud MD. Kabar tersebut tersiar dari unggahan video salah satu media sosial Snack Video akun @muhammadegi869, Selasa 27 Juni 2023 lalu.

- Advertisement -

Dalam tanyangan tersebut memperlihatkan Kapolri Listyo Sigit memberikan keterangan persnya. Dalam unggahan video juga memperlihatkan aksi demonstrasi ribuan masyarakat. Masyarakat mendesak dan menuntut perintah untuk segera menutup Ponpes Al Zaytun Indramayu beberapa waktu lalu.

Sayangnya, dalam video tidak diberikan keterangan yang memperlihatkan sosok Panji Gumilang ditangkap. Hanya berupa Thumbnail bernada provokatif, tertulis “Tumbangnya Al Zaytun dan para INTELIZEN, si kumis mulai gelisah”. “RESMI DITAHAN HARI INI, Panji Gumilang ditangkap Brimob atas perintah Kapolri dan Mahfud MD”.

- Advertisement -

Setelah melihat unggahan tersebut secara utuh, selain tidak menampilkan Panji Gumilang ditangkap, Juga tidak ada keterangan resmi langsung dari Kapolri langsung, hanya berupa pernyataan meminta support, dukungan dan doa kepada masyarakat atas polemik yang terjadi di Ponpes Al Zaytun saat ini. Faktanya lagi, saat dilakukan penelusuran beberapa portal berita, hingga saat ini tidak ada bukti atau pun berita kredibel yang menyatakan Panji Gumilang ditangkap.

Sehingga, dapat disimpulkan bahwa klaim Panji Gumilang telah ditangkap Brimob atas perintah Kapolri dan Mahfud MD tersebut merupakan informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Meskipun begitu, unggahan terhadap kabar ditangkapnya Panji Gumilang tersebut diserbu berbagai komentar dari warganet.

- Advertisement -

Warganet berharap kabar berita tersebut benar adanya, karena menganggap berbagai kontroversi yang dilakukan Panji Gumilang telah membuat kisruh di masyarakat. (Zs/Smk)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini