spot_img
Sabtu, Mei 18, 2024
spot_img

Amerika Pantau Pilpres RI, Sebut-Sebut Prabowo Subianto

KNews.id – Amerika Serikat (AS) memantau pemilihan presiden (pilpres) RI. Setidaknya ini terlihat dalam laman US Chamber of Commerce (Kadin AS), 5 September lalu.

Direktur Asia Tenggara badan itu, Shannon Hayden, menulis “Akankah pemilu di Indonesia mendekatkan hubungan dengan AS?”. Ia merujuk salah satu bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto.

- Advertisement -

Diawal tulisannya ia mengingatkan bahwa rakyat RI akan menghadapi pilpres 14 Februari. Ini, tegasnya, tak hanya berimplikasi ke Indonesia tapi juga AS.

“Bagaimanapun, Indonesia adalah pemain utama di kawasan penting Indo-Pasifik,” “Ini adalah negara dengan populasi terbesar keempat di dunia, negara demokrasi terbesar ketiga, ekonomi terbesar keenam belas, dan negara mayoritas Muslim terbesar,” tambahnya.

- Advertisement -

Nama Prabowo pun ia paparkan. Prabowo merupakan satu dari tiga kandidat, selain Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Menurutnya sejauh ini, Menteri Pertahanan (Menhan) itu tampaknya memimpin dalam survei, yang memuatnya percaya diri dan maju ke laga pilpers lagi. Ia juga sepertinya mendapat dukungan Jokowi.

“Prabowo gagal melawan Jokowi pada tahun 2014 dan 2019, dan jajak pendapat terbaru serta dinamika partai membuat dia berpikir bahwa pemilu ketiga mungkin merupakan pilihan,” muatnya.

- Advertisement -

“… Prabowo memimpin koalisi yang luas dan Jokowi (yang belum memberikan dukungan resmi, namun popularitasnya mencapai 79%) telah mengisyaratkan bahwa Prabowo adalah pilihan terbaiknya untuk melanjutkan kebijakannya,” tambahnya.

Sebenarnya, masa lalu Prabowo juga diungkit. Bagaimana Prabowo pernah menjadi menantu Presiden Soeharto yang memimpin Indonesia selama 32 tahun.

“Prabowo sendiri bertugas di militer, naik pangkat menjadi letnan jenderal angkatan darat dan memimpin pasukan khusus Indonesia,” jelasnya soal masa lalu itu.

“Tuduhan pelanggaran hak asasi manusia dalam peran ini menghalangi dia masuk ke AS selama bertahun-tahun, sebuah larangan yang telah dicabut dalam kapasitasnya saat ini sebagai menteri pertahanan,” katanya menambahkan kondisi saat ini.

Bisnis Prabowo pun ia terangkan. Menurutnya Prabowo adalah konglomerat yang mengendalikan 27 perusahaan.

“Mulai dari minyak sawit, gas alam, dan batu bara, hingga hukum, kertas, dan pulp,” tambahnya.

Hubungan dengan Amerika?

Ia pun kemudian mengaitkan Prabowo dengan AS. Kemungkinan hubungan kedua negara bakal makin mesra, secara implisit ia paparkan. Ia mengungkit bagaimana dalam kapasitasnya sebagai Menhan, Prabowo bertemu Menteri Pertahanan Lloyd Austin baru-baru ini. Keduanya menandatangi pembelian senjata dan mengadvokasi hubungan yang lebih erat antara kedua negara.

“Jadi apa pentingnya kunjungannya baru-baru ini? Pertama, Indonesia berupaya memodernisasi militernya melalui AS,” katanya.

“Dukungan tersebut ditegaskan oleh pernyataan bersama yang dikeluarkan setelah pertemuan Prabowo dengan Austin di Pentagon … Akuisisi ini akan memperdalam interoperabilitas dengan AS. dan memperluas pilihan untuk latihan bersama,” tambahnya.

“Ini merupakan kemenangan publik baginya dalam perannya sebagai menteri pertahanan,” muatnya lagi.

Perjalanan Prabowo ke AS itu, kata dia, merupakan kesempatan untuk mengadvokasi prioritas domestiknya melalui peningkatan keterlibatan AS-Indonesia. Hal ini mencakup penciptaan lapangan kerja dan peluang ekonomi melalui kerja sama di bidang ketahanan pangan, pertukaran pendidikan internasional, inovasi teknologi dan hal-hal lain.

Meski begitu, ia menegaskan terus melakukan kajian. Menurutnya seorang kandidat dapat keluar dan bergabung dengan salah satu dari dua kandidat yang tersisa sebagai wakil presiden.

“Skandal bisa saja muncul. Jokowi bisa saja memberikan dukungan yang mengejutkan,” tambahnya.

“Namun untuk saat ini, Prabowo tampaknya telah mencapai apa yang ia rencanakan di AS, mengunjungi dan masih menjadi yang terdepan saat kembali ke rumah,” katanya.  (Zs/CNBC)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini