spot_img
Jumat, April 19, 2024
spot_img

Genjot Kartu Kredit, Bank Mandiri Gandeng JNTO Gelar Japan Travel Fair 2023

Tidak berhenti di situ, pengunjung yang belum memiliki produk Bank Mandiri juga dapat merasakan keuntungan. Antara lain, bagi cashback welcome bonus hingga Rp750 ribu khusus untuk pengunjung yang melakukan apply kartu kredit, serta dapat melakukan pembukaan rekening tabungan secara online melalui Livin’ by Mandiri di event JTF 2023.

Bank Mandiri optimis, dengan ragam program travel ini pertumbuhan bisnis kartu kredit di Indonesia dapat terus meningkat yang diikuti oleh masih kuatnya daya beli dan minat wisata masyarakat. Sebagai informasi, sepanjang tahun 2022 Bank Mandiri mencatat pertumbuhan volume transaksi kartu kredit di atas 32% secara tahunan atau year on year (YoY). Sedangkan jumlah transaksi Mandiri Kredit, kata dia, turut meningkat sepanjang 2022 menjadi sebesar 43 juta transaksi hingga Desember 2022.

- Advertisement -

“Transaksi travel di tahun 2022 telah tumbuh di atas 30% secara tahunan. Ini tumbuh signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Kami optimistis dengan pencabutan PPKM oleh pemerintah dan juga pembukaan border dari berbagai negara pertumbuhan transaksi kartu kredit akan meningkat di tahun 2023,” pungkasnya.

Tamaki Hatakenaka, selaku executive director JNTO Jakarta mengatakan, sangat bahagia dapat menghadirkan Travel Fair setelah terhalang pandemi selama 2 tahun, ini adalah sebuah kesempatan yang baik untuk kembali mengeksplorasi keindahan Jepang, terutama setelah pelonggaran aturan perbatasan kini wisatawan asal Indonesia dapat dengan lebih nyaman dan mudah untuk berkunjung ke Jepang. Silakan temukan deals terbaik untuk Anda dan orang terkasih, Jepang siap menyambut kedatangan Anda,” terangnya. (Ach/Ibn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini