spot_img
Jumat, April 26, 2024
spot_img

Bank DKI Bidik Aset Rp100 T pada Tahun Ini

KNews.id– Bank DKI menargetkan asetnya bisa tembus Rp100 triliun di 2023. Untuk mencapai target aset itu, artinya bank kebanggan masyarakat DKI Jakarta ini harus tumbuh sekitar 26% dari 2022. Pertumbuhan itu lebih tinggi dari pencapaian tahun lalu. Menutup 2022, Bank DKI membukukan aset Rp78,88 triliun atau tumbuh 11,51% dari 2021 yang sebesar Rp70,74 triliun.

“Kita akan berupaya (aset) loncat di atas Rp100 triliun di tahun ini. Dengan berbagai program transformasi yang kami jalankan dua tahun terakhir, kami meyakini Bank DKI telah meletakan pondasi dengan baik dan kini saatnya untuk lebih berkembang,” kata Fidri Arnaldy, Direktur Utama Bank DKI dalam pertemuan dengan pemimpin redaksi media massa, yang juga dihadiri Infobank, di Jakarta, Selasa (7/3).

- Advertisement -

Lebih jauh, Fidri yang dalam pertemuan itu didampingi Romy Wijayanto, Direktur Keuangan & Strategi Bank DKI dan Herry Djufraini, Direktur Komersial & Kelembagaan Bank DKI menegaskan, untuk merealisasikan target itu, pihaknya telah menyiapkan sejumlah jurus, di antaranya strategi ekspansi yang kuat serta meningkatkan sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak termasuk badan usaha milik negara (BUMN), badan usaha milik daerah (BUMD), dan perusahaan-perusahaan swasta terkemuka.

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini