spot_img
Jumat, Maret 29, 2024
spot_img

Digempur Senjata Canggih Ukraina, Pasukan Lapis Baja Rusia Bertahan dengan Cara Unik!

KNews.id- Pasukan lapis baja Rusia punya cara unik untuk bertahan dari gempuran persenjataan canggih pasukan Ukraina selama pertempuran darat yang sengit. Pasukan Rusia menambah lapisan kayu gelondongan untuk melindungi kendaraan lapis baja agar tidak hancur dari sengatan rudal canggih pasukan Ukraina.

Pasukan Rusia tidak mau putus asa dan menyerah meskipun konvoi kendaraan militer dan lapis baja mereka sering jadi sasaran empuk dalam penyergapan pasukan Ukraina.

- Advertisement -

Di bawah cocoran rudal anti-tank dan bom darat yang dahsyat, pasukan Rusia terus merangsek ke dalam wilayah Ukraina. Tak sedikit tank dan kendaraan militer lapis baja Rusia jadi rongsokan yang hancur berantakan dicocor senjata mematikan pasukan Ukraina.

Namun, kondisi ini membuat pasukan Rusia menjadi kreatif dengan membentengi kendaraan militer dan tank lapis baja dengan kayu gelondongan. Dikutip dari laman The War Zone, Ahad (6/3), sejumlah truk militer Kamaz milik Rusia yang membawa logistik dan amunisi terlihat dilapisi balok kayu yang ditumpuk di bumper depan sebagai pelindung tambahan.

- Advertisement -

Para kru bahkan berhasil mempertahankan tanda “V” yang menjadi ciri kendaraan militer Rusia di sektor ini. Kendaraan lain juga menggunakan papan kayu dan besi rongsokan untuk melindungi bagian depan yang paling rentan. Kayu gelondongan itu tampak diperoleh dari memotong pohon di sekitar wilayah yang dilewati, untuk melindungi radiator truk dari tembakan senjata mesin.

Bahkan tank T-72 yang merupakan kendaraan lapis baja ikut ditambah karung pasir di menaranya untuk menambah sistem pertahanan yang dimiliki. Unit-unit Rusia juga membawa kayu gelondongan ke bagian atas sebagai sarana untuk membantu kendaraan keluar dari lumpur.

- Advertisement -

Lumpur menjadi medan yang ditakuti pasukan lapis baja karena membuat tank sulit bergerak dan jadi sasaran empuk musuh. Belum diketahui informasi secara detail efektivitas penggunaan kayu gelondongan dan karung pasir untuk menambah perlindungan kendaraan militer Rusia.

Namun, menggunakan kayu sebagai perlindungan tambahan bukanlah konsep baru. Setidaknya ini adalah upaya untuk bertahan lebih baik daripada mengalami kerusakan lebih parah ketika disergap secara mendadak dari arah yang tak terduga. (AHM/sindw)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini