KNews.id – Jakarta, KH Imam Zarkasyi dalam buku Fiqih jilid 1 tentang Syahadat, Thaharah, dan Shalat menyebutkan doa sesudah shalat jenazah. Doa itu berbunyi:
“Allahummaghfirli lil-mayyiti indal-qabri bisyafaa’ati Rasulilahi SAW. Allahumma-j’al qabruhu raudhatan min riyaadhil-jinani, wa la taj’al qabrahu hufuratan min hufarin-nirani,”.
Adapun sebelum mengucapkan doa tersebut, seorang Muslim hendaknya memulai doa itu dengan membaca doa lainnya. Yaitu doa yang berbunyi:
“Allahumma shalli ala Sayyidina Muhammadin wa sallim wa radhiyallahu ta’ala an kulli shahabati Rasulillah ajma’in, walhamdulillahi Rabbil-alamin,”.
Yang artinya: “Ya Allah, berilah rahmat kesejahteraan kepada Nabi Muhammad dan keluarganya, dan pula berilah keselamatan. Semoga keridhaan Allah ta’ala atas sahabat Rasulullah semuanya. Dan segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam,”.