spot_img
Sabtu, April 20, 2024
spot_img

lima Emiten Naik Kasta ke Papan Utama, Termasuk Punya Eddy Sariaatmadja & Peter Sondakh

KNews.id- Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan daftar perusahaan tercatat atau emiten yang mengalami perpindahan papan pencatatan. Terdapat 5 emiten yang pindah ‘naik kasta’ papan pencatatannya dari papan pengembangan ke papan utama.

“Bursa berwenang untuk melakukan penilaian atas pemenuhan persyaratan dan perpindahan papan yang dilakukan setiap bulan Mei dan November. Dengan demikian mengumumkan daftar perusahaan tercatat yang mengalami perpindahan papan sebagai berikut,” jelas pengumuman BEI tertanggal 24 Mei 2023.

- Advertisement -

BEI memindahkan pencatatan saham 5 emiten dari papan pengembangan ke papan utama, yakni PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS); PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP); PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME) milik Eddy Kusnadi Sariaatmadja (yang juga adalah pemilik Grup Emtek); PT Golden Eagle Energy Tbk (SMMT) punya Peter Sondakh; dan PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN).

“Perubahan penempatan papan pencatatan tersebut berlaku sejak tanggal 31 Mei 2023 sepanjang tidak ada hal tertentu yang mempengaruhi keputusan perpindahan papan sesuai dengan peraturan bursa,” sambung pengumuman BEI.

- Advertisement -

Sebagai informasi, papan utama diperuntukkan bagi emiten yang merupakan perusahaan besar dan telah memiliki rekam jejak keuangan yang baik. Sedangkan papan pengembangan diperuntukkan bagi perusahaan yang belum dapat memenuhi persyaratan pencatatan papan utama dan belum membukukan laba bersih. (RZ/IVS)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini