spot_img
Kamis, April 25, 2024
spot_img

Gunakan Akta Kelahiran Palsu, Alvin Lim: Diduga, Pendiri Sinar Mas Melakukan Kejahatan!

KNews.id- Diduga, Pendiri Sinar Mas Group, Eka Tjipta melakukan kejahatan atas pemberian akta kelahiran palsu terhadap dua anaknya Indra Widjaja dan Franky Widjaja.

“Alasannya anaknya tidak tahu itu akta kelahiran palsu dan dikasih bapaknya. Saya terdiam dikasih bapaknya. Kita telaah, kalau pernyataan bapaknya kasih akta kelahiran palsu. Jadi bapaknya bernama Eka Tjipta pendiri Sinar Mas itu pemalsu. Ini kejahatan,” kata Ketua Pengurus LQ Indonesia Law Firm Alvin Lim di channel YouTube Lieus Sungkharisma.

- Advertisement -

Berdasarkan pengakuan pengacara Indra Widjaja dan Franky Widjaja, Edi Santoso akta kelahiran palsu untuk mendirikan berbagai perusahaan di bawah Sinar Mas Group.

“Kita akan gugat berbagai direksi Sinar Mas Group terkait legalitas perusahaan,” jelasnya.

- Advertisement -

Alvin juga mempertanyakan identitas kewarganegaraan Indra Widjaja dan Franky Widjaja yang menggunakan akta kelahiran palsu.

“Mereka tidak punya akta lahir secara de jure (hukum positif). Kita pertanyakan legalitasnya. biasa saja keduanya orang asing misalnya warga negara China,” papar Alvin.

- Advertisement -

Selain itu, Alvin mengatakan, pendiri Sinar Mas Group Eka Tjipta memiliki banyak istri dan selir.

“Menjadi persoalan ketika Eka Tjipta meninggal, salah satu anaknya bernama Fredy Widjaja mempertanyakan hak waris,” jelas Alvin.

Alvin selaku pengacara Freddy menilai dalam pelaksanaan wasiat tidak ada perincian atas harta peninggalan Eka Tjipta. Dia menggugat dua pelaksana wasiat untuk menjelaskan soal pembagian harta ini. Dua pelaksana wasiatnya sendiri Indra Widjaja dan Elly Romsiah.

“Jadi pihak yang laksanakan wasiat, ini ada dua pelaksana, dua orang kami gugat, sisanya kakak Freddy. Orang ini bukan notaris, tapi pihak yang dicantumkan sebagai pelaksana,” ungkap Alvin. (AHM/acn)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini