spot_img
Jumat, Maret 29, 2024
spot_img

Dorong Perekonomian, Bank Mandiri Gelar Mandiri Festival Belanja Banten

KNews.id- Bank Mandiri menggelar Program Mandiri Festival Belanja Banten pada Oktober sampai dengan November 2020. Selain mendorong transaksi secara digital, program ini juga dimaksudkan untuk mendorong bisnis UMKM sehingga membantu pergerakan ekonomi di wilayah Banten.

Mandiri Festival Belanja Banten secara resmi diperkenalkan oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy bersama Regional CEO Bank Mandiri Jakarta 1 Teuku Ali Usman, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten Erwin Soeriadimadja dan Kepala Kantor OJK Regional 1 DKI Jakarta dan Banten Dhani Gunawan Idat di Tangerang Selatan.

- Advertisement -

Teuku Ali Usman mengharapkan, agar masyarakat Banten lebih terbiasa dengan transaksi digital melalui program Mandiri Festival Belanja ini. Sehingga, penggunaan transaksi digital dapat terus meningkat.

“Lewat Inisiatif ini dan penyelenggaraan Mandiri Festival Belanja Banten, kami berharap masyarakat semakin terbiasa bertransaksi berbagai layanan transaksi non-tunai dan merasakan kemudahannya,” jelasnya.

- Advertisement -

Program belanja ini ditujukan kepada seluruh pengguna kartu debit dan kartu kredit Bank Mandiri serta pengguna LinkAja tersebut, diikuti oleh lebih dari 100 Merchant dari berbagai sektor usaha, baik itu kuliner, fashion, perdagangan ritel dan sebagainya.

Selain itu, masyarakat lain juga bisa mendapatkan kesempatan mengikuti program ini dengan melakukan pembukaan rekening melalui kantor cabang Bank Mandiri, agen Bank Mandiri ataupun secara online. (FHD)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini