spot_img
Kamis, Maret 28, 2024
spot_img

Di Solo Mal tidak Ditutup, Damai Lubis: Ini Sebuah Isyarat Kebohongan

KNews.id- Pemandangan tidak biasa terlihat dari sejumlah pusat perbelanjaan di Kota Solo di hari pertama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Sabtu (3/7). Suasana mal terlihat sepi dan sejumlah tenant tutup selama penerapan PPKM Darurat.

Salah satu mal di Solo yang terlihat begitu lengang yakni Solo Grand Mall (SGM). Pusat perbelanjaan yang terletak di jalan Slamet Riyadi itu terlihat begitu sepi dan jauh berbeda dibandingkan di hari biasanya.

- Advertisement -

“Operasional mal masih buka, hanya beberapa tenant saja yang boleh dibuka, supermarket, makanan masih boleh. Karena memang tidak semua tenant yang diperbolehkan, seperti fashion tidak boleh buka,” ujar Public Relation (PR) SGM, Ni Wayan Ratrina, kepada wartawan, Sabtu (3/7).

Untuk makanan, Ina melanjutkan, hanya diperbolehkan dibawa pulang dan tidak dimakan di tempat.

- Advertisement -

“Tenant foodcourt hanya boleh pembelian secara online atau take away, tidak boleh dimakan di tempat,” ungkapnya.

Dengan adanya PPKM Darurat ini, Ina memastikan, jumlah pengunjung akan jauh menurun dibandingkan biasanya.

- Advertisement -

“Pengunjung turun drastis, sebelumnya satu minggu terakhir 16 ribu pengunjung itu saat weekend, kalau weekday 12 ribu, turun jadi 13 ribu pengunjung saat weekend sedangkan saat weekday hanya 10 ribu pengunjung,” ucapnya.

Menaggapi berita yang dikutip dari detik.com, Damai Hari Lubis, Aktivis Mujahid 212 meyatakan seharusnya bukan sekadar Jokowi serukan ” diam dirumah ” untuk yang dikenakan status PPKM Darurat.

“Seruan Jokowi ini menyalahi hukum. Karena seharusnya kebutuhan hidup orang dan hewan ternak yang terkena PPKM  ditanggung oleh pemerintah pusat dalam hal ini tanggung jawab Presiden RI sebagai Kepala Pemerintahan RI Jo.Pasal 55 UU. RI.No. 6 Tahun 2018, UU. Tentang Kekarantinaan Kesehatan.

“Ini sebuah isyarat kepada masyarakat bahwa PPKM Darurat adalah kebohongan”, tegas Damai. (AHM/dtk)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini