spot_img
Kamis, Maret 28, 2024
spot_img

Bantu Cianjur Pulih, Askrindo Beri Trauma Healing dan Pembuatan Sumur Bor

KNews.id-Ikatan Keluarga Besar (IKABA) PT Askrindo dan TJSL Askrindo memberikan bantuan pemulihan pasca gempa di Wilayah Cianjur, Jawa Barat. Bantuan tersebut berupa Trauma Healing kepada anak-anak korban bencana di posko-posko pengungsian dan Pembuatan 2 (Dua) Sumur Bor yang berada di Desa Limbangansari dan Desa Cijedil, Cianjur.

Pemberian bantuan tersebut dilakukan oleh Ibu Direktur Utama Askrindo, Lysa Priyastomo, Ibu Direktur SDM Askrindo, Isratri Kun Wahyu Wardana, yang juga didampingi Pimpinan Wilayah 2 Askrindo, Syafrudin.

- Advertisement -
Ibu Direktur Utama Askrindo, Lysa Priyastomo, Ibu Direktur SDM Askrindo, Isratri Kun Wahyu Wardana, yang juga didampingi Pimpinan Wilayah 2 Askrindo, Syafrudin di lokasi gempa Cianjur (IST)

Diharapkan dengan program Trauma Healing yang diberikan kepada anak-anak, mampu mengobati dan menyembuhkan rasa kesedihan serta trauma, sedangkan bantuan pembuatan Sumur Bor diharapkan agar warga bisa lebih mudah memperoleh air bersih.

Sebelumnya, PT Askrindo dan Askrindo Group (PT Jaminan Pembiayaan Askrindo Syariah, PT Reasuransi Nasional Indonesia, PT Askrindo Mitra Utama) secara pro-aktif membantu warga terdampak bencana gempa Cianjur dengan hadir langsung menyalurkan

- Advertisement -

“Ini merupakan bukti nyata Askrindo Group bergerak cepat dengan membantu masyarakat Cianjur untuk mendapatkan bantuan yang dibutuhkan,” kata Direktur Kepatuhan, SDM dan MR Askrindo, Kun Wahyu Wardana dalam keterangannya, Selasa.

Ikatan Keluarga Besar (IKABA) PT Askrindo dan TJSL Askrindo memberikan bantuan pemulihan pasca gempa di Wilayah Cianjur, Jawa Barat. (IST)

Direktur Kepatuhan, SDM dan MR Askrindo, Kun Wahyu Wardana dan Komisaris Utama Askrindo Syariah, Siti Ma’rifah menyerahkan bantuan kepada Bupati Cianjur, Herman Suherman, di Pendopo Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini