spot_img

Pimpinan DPR Akan Terjunkan Komisi Teknis Untuk Cari Dalang Pemagaran Laut di Tangerang

KNews.id – Jakarta, Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, pihaknya telah memerintahkan Komisi Teknis untuk mengecek langsung ke lokasi pemagaran laut yang berada di pesisir Kabupaten Tangerang, Banten. Pengecekan ini sekaligus untuk mencari tahu dalang di balik pembangunan pagar laut sepanjang 30 km tersebut.

“Kita ingin tahu siapa yang ada di balik itu, nah kalau nanti sesudah masa sidang itu mungkin kita akan kirim komisi teknis untuk turun ke lapangan,” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/1/2025).

- Advertisement -
Ketua Harian DPP Partai Gerindra ini mengaku, pihaknya berhati-hati dalam menanggapi polemik tersebut. “Karena ini kan ada banyak pihak yang mengaku, yang bertanggung jawab gitu, ada nelayan, ada kelompok masyarakat. Nah sehingga kalau tadi mau dipanggil, kita takut salah panggil,” ujarnya.

Berita Lainnya

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti
- Advertisement -spot_img

Terkini