“Jadi memang itu skywalk untuk memudahkan penumpang ketiga moda transportasi,” tutur Hari.
Kebijakan tersebut sempat dikeluhkan oleh pengguna transportasi umum bernama Putri. Ia mengatakan belum tahu adanya kebijakan tersebut.
- Advertisement -
“Kamis minggu lalu belum ada gerbang pembayarannya, tapi mulai hari ini dikenakan biaya dan itu tanpa pemberitahuan,” jelas Putri.
Putri sebelumnya langsung menaiki tangga dan langsung menuju stasiun KAI untuk menggunakan fasilitas tersebut. Namun, saat ini ada pembatas di dekat tangga yang menghubungkan jembatan ini.




