Hal itu salah satunya dapat dilihat melalui pengembangan Wholesale Digital Super Platform Kopra by Mandiri yang dapat memberikan solusi atas berbagai kebutuhan finansial dan transaksi nasabah korporasi bahkan UMKM secara lebih efisien, praktis, dan aman.
Panji menambahkan, forum investasi terbesar di Indonesia tersebut membahas beragam topik untuk merespon tantangan global, seperti dampak perlambatan ekonomi, kekuatan geopolitics, serta peluang-peluang yang dapat dikejar agar ekonomi dapat tetap tumbuh melalui berbagai turbulensi global.
“Kebijakan reformasi struktural juga akan berlanjut dengan fokus pada industri hilirisasi, transformasi perekonomian berbasis ESG (environmental, social, and governance) serta sektor potensial seperti pariwisata, consumer sector, dan electric vehicle,” ungkap Panji.
Bank Mandiri melalui Mandiri Sekuritas juga telah menunjukkan peran yang signifikan dalam menarik investasi ke Tanah Air, seperti melalui promosi berbagai peluang investasi, sehingga dapat mendukung pertumbuhan ekonomi nasional Indonesia.
”Kami sangat antusias dapat kembali menyelenggarakan MIF 2023 bersama Bank Mandiri. MIF merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan minat para investor lokal maupun asing untuk menumbuhkan bisnis dan investasi mereka di Indonesia secara berkelanjutan,” ucap Direktur Utama Mandiri Sekuritas, Oki Ramadhana.




