spot_img
Jumat, April 26, 2024
spot_img

KIB Baru Deklarasikan Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024

KNews.id-Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dibentuk Partai Golkar, PPP dan PAN hingga saat ini belum mengumumkan calon presiden yang bakal mereka usung.

Hal itu menjadi alasan sejumlah kader dari ketiga partai tersebut untuk membentuk Sekretariat Bersama (Sekber) Kuning-Ijo-Biru atau disingkat ‘KIB’ sebagai wadah untuk relawan yang mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.

- Advertisement -

Sahrin Hamid, Kader Partai Amanat Nasional (PAN), yang juga Ketua Umum Relawan Amanat Indonesia (Anies) mengatakan, sebagai kader berlambang matahari tersebut ingin menunjukkan keberpihakannya kepada Anies.

“Nah karena partai belum memutuskan, nah kami ingin muncul untuk menunjukkan keperpihakan, bahwa kita sebagai bagian dari entitas PAN itu berpihak. Menunjukkan keberpihakan itu secara terbuka kepada Anies sebagai calon presiden,” kata Sahrin kepada wartawan di salah satu hotel di Jakarta Pusat, Rabu (1/2/2023).

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini