spot_img
Selasa, April 16, 2024
spot_img

Incar Omzet Naik 25 Persen, KRAS Punya Peluang Besar di 2021

KNews.id- PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) menargetkan penjualan tahun 2021 naik 25%, imbas dari permasalahan yang dihadapi terkait rantai pasok baja dunia.

“KS menargetkan penjualan naik 25%. Kalau produksi mengikuti penjualan,” ujar Direktur Utama Krakatau Steel, Silmy Karim kepada CNBC Indonesia di Jakarta, Selasa (8/3).

- Advertisement -

Terkait rantai pasok baja dunia, Silmy mengaku akan memanfaatkan momentum tersebut. Pandemi membuat penutupan pabrik baja di sejumlah negara, dimana butuh waktu setidaknya 1 tahun untuk mengaktifkannya kembali.

“Terlanjur sudah dimatikan, maka supply atas beroperasinya pabrik baja itu, ada di Q4 2021,” ujarnya.

- Advertisement -

Penutupan pabrik baja di beberapa negara ini membuat harga terdongkrak. Tahun lalu dia menyebut harganya US$ 500 per ton, tahun ini harganya sudah naik menjadi US$ 850-900 per ton.

“Kenaikan cukup tajam. Sekarang margin terbuka lebar akibat gap antara bahan baku dan harga jual yang tinggi,” terangnya.

- Advertisement -

Hal ini menurutnya akan menumbuhkan harapan baru, bahwa setidaknya bisnis baja dalam kurun 5-10 tahun ke depan akan semakin berkembang. Siklus positif ini menjadi momen yang baik bagi industri baja.

“Saya yakin bicara KS transformasi, ini akan memberikan dampak positif bagi industri baja nasional,” terangnya.

Selain itu, Silmi juga menargetkan Ebitda tahun 2021 berada di kisaran US$ 120-150 juta. Sayangnya dia belum membeberkan kinerja 2020 yang menurutnya saat ini masih finalisasi unaudit.

“Yang jelas KS sudah jualan sampai Juni 2021. Artinya penetrasi market baik bagaimana sebanyak-banyaknya produksi dan memasok pesanan sampai Juni. Ini momentum baik bagi kita untuk jaga jangan sampai tren membaiknya hilang,” pungkasnya. (Ade)

 

Sumber: CNBCIn

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini