spot_img
Jumat, Maret 29, 2024
spot_img

Deretan Kantor Cabang Bank yang Terdampak Gempa di Majene

KNews.id- Bencana  gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 yang berpusat di Kabupaten Majene pada Jumat (15/01) berdampak langsung ke Kota Mamuju, Sulawesi Barat dan wilayah sekitarnya. Hal ini pun berpengaruh pada layanan perbankan di wilayah yang terdampak gempa bumi karena terputusnya jaringan komunikasi, ataupun kerusakan infrastruktur.

Untuk bank Himbara yang berada di wilayah tersebut, ada masing-masing satu kantor cabang PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBN) yang tidak dapat beroperasi di Kabupaten Mamuju. Kemudian 4 unit kerja PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dia BRI Unit Tapalang, BRI Unit Manakara, BRI Unit Karema, dan BRI Kantor Cabang Majene. Selain itu ada 16 ATM yang untuk sementara tidak bisa beroperasi, yakni 11 ATM BNI di Mamuju dan 5 ATM Bank Mandiri.

- Advertisement -

Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto mengatakan saat ini pihaknya sedang melakukan perbaikan jaringan agar unit kerja BRI yang mengalami gangguan operasional tersebut dapat segera kembali beroperasi dengan normal. Namun, dalam kondisi darurat ini, BRI juga mengoperasikan layanan perbankan keliling, seperti E-Buzz dan mobil Teras BRI Keliling.

Masyarakat juga tetap dapat bertransaksi secara normal melalui layanan e-channel seperti ATM dan CRM, hingga Agen BRILink. Layanan digital banking BRI, seperti BRImo, Mobile Banking BRI, Internet Banking BRI, dan aplikasi Link Aja pun masih dapat digunakan.

- Advertisement -

Sementara, Corporate Secretary BNI, Mucharom mengatakan dua Kantor Cabang Pembantu (KCP) di bawah koordinasi KC Mamuju masih beroperasi yaitu KCP Topoyo dan KCP Pasangkayu. Pihaknya juga berupaya untuk mempercepat pemulihan jaringan kantor dan layanan digital perbankan yang sempat terdampak bencana di Kota Mamuju.

“Untuk saat ini 1 Kantor cabang BNI Mamuju serta 11 ATM BNI tidak berfungsi karena masih ada kendala aliran listrik dan jaringan komunikasi dampak Gempa Mamuju. Sedangkan 12 ATM BNI di kota Mamuju sudah dapat digunakan masyarakat untuk transaksi perbankan. Jika jaringan komunikasi kembali normal, maka pelayanan seluruh E-channel kami akan berfungsi kembali secara otomatis,” ujarnya

- Advertisement -

Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha mengatakan, Bank Mandiri memiliki dua kantor cabang dan 5 unit ATM di lokasi terdampak gempa. Dia menambahkan, pihaknya juga mematikan sementara operasional dua unit ATM dan mengamankan isinya, sedangkan tiga unit ATM masih beroperasi normal

Dari dua kantor itu, satu cabang, yaitu KCP Mamuju, harus dialihkan operasionalnya karena mengalami sedikit kerusakan infrastruktur. Sedangkan cabang lain, yaitu KCP MMU Mamuju Tarailu masih beroperasi.

“Kami akan terus memantau kondisi 3 ATM yang masih operasional jika terjadi hal-hal yang perlu tindakan lebih lanjut,” katanya. (Ade)

Sumber: CNBCIndonesia

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini