Hingga saat ini, Bank Mandiri sudah bekerjasama dengan 94 perusahaan efek untuk layanan RDN ini.
Per September, total dana RDN Bank Mandiri tumbuh sebesar 70% yoy. Namun lagi-lagi, Evi tak merinci total nilainya.
Minat investasi masyarakat Indonesia di pasar modal memang semakin tinggi. Ini tentu tidak hanya menjadi potensi bisnis bagi perusahaan sekuritas atau manajer investasi, tetapi juga sumber cuan bagi perbankan.
Pasalnya, untuk berinvestasi di bursa saham misalnya, investor diwajibkan membuka rekening dana nasabah (RDN). Selain itu, peran bank juga diperlukan sebagai bank kustodian yang menjadi tempat penitipan kolektif dan dari asset seperti saham, obligasi, serta melaksanakan tugas administrasi.




