Sunarso pun menekankan bahwa perseroan akan terus melanjutkan keberhasilan transformasi BRIvolution sebagai upaya untuk merespons strategic risk di masa mendatang. “Transformasi BRI telah kita jalankan sejak tahun 2016 yang kita sebut dengan BRIvolution 1.0 dengan aspirasi menjadi The Most Valuable Bank in Southeast Asia and Home to The Best Talent,” ungkapnya.
Corporate plan tersebut berlaku untuk periode tahun 2018-2022. Namun, karena adanya pandemi Covid-19 di tahun 2020, rencana tersebut direvisi menjadi BRivolution 2.0 dengan aspirasi menjadi The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia & Champion of Financial Inclusion. (Ach/Ibn/Adv)




