spot_img
Kamis, April 25, 2024
spot_img

BRI Alokasikan KUR Rp12 T di Maret 2023

KNews.id– PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) mulai menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2023 pada Maret ini. Tahap awal pencairan KUR pada bulan Maret 2023 telah dialokasikan sebesar Rp12 triliun, dari alokasi penyaluran KUR BRI yang sebesar Rp270 triliun di 2023.

Direktur Bisnis Mikro BRI Supari mengungkapkan bahwa dari alokasi KUR oleh pemerintah sebesar Rp450 triliun pada tahun ini, BRI mendapatkan alokasi penyaluran KUR sebesar Rp270 triliun.

- Advertisement -

“Untuk tahap awal pencairan KUR 2023 pada bulan Maret 2023 ini telah dialokasikan KUR sebesar Rp12 triliun,” ujar Supari, Selasa (7/3).

Penyaluran KUR tersebut dilakukan setelah terbitnya perangkat kebijakan KUR tahun 2023 seperti Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Permenko No 1 Tahun 2023 dan perangkat pendukung lainnya.

Berita Lainnya

Direkomendasikan

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini