Adapun sampai dengan akhir Oktober 2022 realisasi total dana pihak ketiga (DPK) yang dihimpun Bank Mandiri telah berhasil tumbuh sebesar 17,52% secara tahunan atau YoY.
Dari jumlah DPK tersebut, mayoritas didominasi oleh dana murah atau CASA yang turut mendorong rasio dana murah Bank Mandiri ke level 76,26%, membaik dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Sementara itu dari sisi jumlah rekening tabungan, Bank Mandiri juga berhasil mencatatkan kenaikan signifikan hingga Oktober 2022 dengan pertumbuhan rekening sebesar 12,96% YoY. Hal tidak terlepas dari transformasi digital Bank Mandiri yakni Livin’ by Mandiri untuk nasabah ritel dan Kopra by Mandiri bagi nasabah wholesale. (Ach/Ktn)




