spot_img
Kamis, November 13, 2025
spot_img
spot_img

Honor X80 di Sebut Akan Hadir Dengan Baterai Berkapasitas Tinggi dan Chipset Snapdragon Seri 7

KNews.id – Jakarta – Honor disebut sedang mempersiapkan diri untuk meluncurkan ponsel teranyar mereka, Honor X80, yang dilengkapi baterai berkapasitas paling besar di pasaran saat ini. Informasi terbaru menyebutkan, Honor X80 akan dilengkapi dengan baterai mendekatai 10.000mAh dan chipset Snapdragon seri 7 milik Qualcomm.

Kabar ini diungkap oleh Digital Chat Station (DCS) via unggahan di Weibo. Dilansir Gizmochina, Rabu (12/11/2025), DCS menyebut HP baru Honor itu akan menggunakan layar OLED datar berukuran 6,8 inci dengan resolusi 1,5K.

- Advertisement -

Tak hanya itu, baterai yang diduga untuk Honor X80 juga kabarnya sudah lolos sertifikasi 3C d China. Tercatat, kapasitas baterai tersebut tembus hingga 9.755mAh. Jika benar, ini menjadi salah satu ponsel dengan baterai terbesar di kelasnya.

Honor X80 diperkirakan menjadi penerus Honor X70 yang rilis pada Juli 2025. Sebagai pembanding, seri X70 hadir dengan baterai 8.300mAh serta pengisian cepat kabel dan nirkabel hingga 80W. DCS menyebut perangkat ini, termasuk Honor Power 2 yang dilaporkan hadir dengan chipset Dimensity 8500, tidak akan mendukung pengisian daya nirkabel.

- Advertisement -

Untuk kecepatan pengisian kabel, Honor belum mengungkap lebih lanjut. Kemungkinan, informasi ini akan muncul dalam beberapa bulan mendekati peluncuran nanti. Perusahaan diperkirakan meluncurkan Honor X80 sekitar Juli 2026 nanti.

Selain dua perangkat tersebut, Honor juga tengah menyiapkan beberapa lini baru untuk pasar domestik. November ini, perusahaan disebut akan memperkenalkan Honor 500 dan Honor 500 Pro yang menggunakan chip Snapdragon 8s Gen 4.

Sementara itu, seri performa tinggi Honor GT 2 dan GT 2 Pro dikabarkan akan mengandalkan chipset Snapdragon 8 Elite dan Snapdragon 8 Elite Gen 5.

Daftar Perangkat Honor yang Kebagian MagicOS 10 Berbasis Android 16

MagicOS 10 adalah tampilan kostum Honor terbarunya berbasis Android 16, berfokus pada kecerdasan buatan (AI) yang canggih.

Di sisi lain Honor memperkenalkan sistem operasi (OS) terbarunya, MagicOS 10, yang dibangun di atas Android 16. Pembaruan ini menandai langkah besar Honor untuk memperkuat ekosistem perangkatnya melalui teknologi AI dan desain sistem baru.

- Advertisement -

Dalam keterangan resminya, Honor menjelaskan MagicOS 10 menghadirkan rancangan MCP (Multi-Core Platform) yang meningkatkan performa sistem secara menyeluruh. Perusahaan mengklaim, teknologi ini memungkinkan sistem berkoordinasi secara lebih efisien antarprosesor untuk menjalankan berbagai tugas secara simultan.

MagicOS 10 juga membawa peningkatan pada antarmuka pengguna, di mana desainnya lebih bersih dan responsif dengan animasi lebih halus. OS baru Honor ini juga sudah mendukung konektivitas lintas perangkat, memungkinkan pengguna berpindah-pindah aktivtias dari smartphone ke laptop atau tablet tanpa hambatan.

Selain itu, MagicOS 10 mengandalkan kemampuan AI multimodal mampu memahami konteks penggunaan dan memberikan saran proaktif.

Contohnya adalah mengatur kecerahan layar atau menampilkan notifikasi prioritas sesuai kebiasaan pengguna. Honor juga merilis daftar perangkat dan jadwal update MagicOS 10, mencakup lini HP Android hingga tablet.

Rencananya, update MagicOS 10 ini akan digulirkan secara bertahap mulai Oktober 2025 ini. Berikut detailnya :

Oktober 2025

  • Honor Magic V5
  • Honor Magic 7 RSR | Porsche Design
  • Honor Magic 7 ProHonor Magic 7
  • Honor GT Pro
  • Honor Magic 6 RSR | Porsche Design
  • Honor Magic 6 Ultimate Edition
  • Honor Magic 6 ProHonor Magic 6
  • Honor 400 Pro
  • Honor 400
  • Honor MagicPad 3

(FHD/Lpt)

Berita Lainnya

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti
- Advertisement -spot_img

Terkini