KNews.id – Jakarta, PT Waskita Karya (Persero) Tbk menyatakan pembangunan gedung dan kawasan Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) 3 di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah rampung. Direktur Operasi I Waskita Karya Ari Asmoko menjelaskan, kawasan senilai Rp 902,6 miliar itu telah masuk tahap pemeliharaan dan siap digunakan.
“Pembangunan komplek Gedung Kementerian Koordinator 3 ini sebagai sarana dan prasarana pendukung kegiatan pemerintahan di IKN. Nantinya para ASN (Aparatur Sipil Negara) akan menempati gedung ini pada tahap awal pengembangan IKN,” ujar Ari di Jakarta, Jumat (30/5/2025).
Kawasan Kemenko 3 terdiri dari empat tower yang telah selesai dibangun. Tersedia pula Multifunction Hall dan Jembatan 2nd Walkway sepanjang 254 meter. Kompleks ini dapat menampung 1.375 ASN. Area parkirnya mampu memuat 120 mobil dan 120 sepeda.
Sebelumnya, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka bersama Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono meninjau langsung pembangunan kawasan tersebut, Kamis (29/5), di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Gibran menegaskan pentingnya kesiapan infrastruktur pemerintah sebagai fondasi tata kelola negara ke depan.
Pemerintah menargetkan seluruh prasarana inti dan pendukung rampung secara bertahap untuk mendukung pemindahan aktivitas pemerintahan ke IKN. Kunjungan ini juga menjadi momen memperkuat kolaborasi antar pemangku kepentingan guna memastikan pembangunan IKN berjalan sesuai target.
Menurut Gibran, transformasi IKN ditujukan menjadi pusat pemerintahan yang modern, cerdas, dan berkelanjutan.




