spot_img
Selasa, April 30, 2024
spot_img

Bank DKI Menyalurkan Donasi Gempa Sulbar, Menggandeng Jakarta Tourism Forum

KNews.id- Bank DKI bekerja sama dengan Jakarta Tourism Forum menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp100 juta untuk korban gempa bumi di Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat.

Bantuan tersebut disalurkan secara simbolis oleh Direktur Kredit UMK dan Usaha Syariah Bank DKI Babay Parid Wazdi kepada bendahara umum Jakarta Tourism Forum Emi Silvia Basyah di Jakarta.

- Advertisement -

“Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bank DKI atas musibah yang terjadi di Majene dan Mamuju. Kami menggandeng organisasi Jakarta Tourism Forum untuk mengelola dan mendistribusikan bantuan,” ujar Babay Parid dalam siaran pers, Sabtu (23/1).

Dia menuturkan bantuan tersebut merupakan bahan logistik yang dibutuhkan bagi para korban serta pengungsi yang terdampak gempa, misalnya makanan siap saji, sembako, selimut, obat-obatan, susu & makanan bayi, serta kebutuhan lainnya.

- Advertisement -

Selain memberikan donasi dari kas perusahaan, Bank DKI juga mengajak masyarakat untuk membantu para korban dengan cara transfer langsung melalui Bank DKI Peduli di nomor rekening 10120123455 atau Bank DKI Syariah Peduli dengan nomor rekening 70107000030.

“Selain itu, donasi dapat dilakukan dengan metode scan QR Code via aplikasi JakOne Mobile,” imbuhnya.

- Advertisement -

Bendahara umum Jakarta Tourism Forum Emi Silvia Basyah dalam kesempatan yang sama menyampaikan apresiasi kepada Bank DKI atas donasi untuk korban gempa di Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat.

“Penyaluran ini kami harapkan dapat bermanfaat bagi para korban terdampak gempa serta mempercepat pemulihan pascabencana,” ujarnya. (Ade)

Sumber: Bisnis

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini