spot_img
Kamis, April 25, 2024
spot_img

Harga BBM RON 95 di Negeri Jiran Hanya Rp4.300/Liter

KNews.id- Pemerintah Malaysia mengumumkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang berlaku untuk periode 2-8 Mei mendatang. Pembaruan harga BBM meliputi kadar oktan RON 95, RON 97, dan juga bahan bakar diesel.

Mengutip dari Paultan, bahan bakar dengan RON 95 dibanderol sekitar RM 1,25 atau setara Rp 4.326 per liter, untuk bahan bakar RON 97 dihargai RM 1,55 atau Rp 5.365 per liter. Sedangkan bahan bakar diesel dibanderol RM 1,40 atau setara Rp 4.845 per liter.

- Advertisement -

Harga bahan bakar minyak di Malaysia yang kini relatif murah tentunya menjadi kabar baik bagi para pekerja yang akan beraktivitas kembali mulai Senin depan.

Sebelumnya Perdana Menteri Tan Sri Muhyiddin Yassin, mengumumkan sektor ekonomi dan kegiatan bisnis di Malaysia akan dizinkan beroperasi kembali mulai 4 Mei, namun tetap sesuai SOP (Standar Operasional Prosedur) masa pandemi.

- Advertisement -

Harga BBM di Malaysia saat ini akan berlaku hingga 8 Mei, sampai pembaruan harga berikutnya diumumkan. Otoritas Malaysia terus memperbarui harga BBM-nya secara berkala, dengan format mingguan. Harga BBM baru berlaku dari Sabtu hingga Jumat berikutnya. Sejauh ini harga minyak mentah dunia memang terus mengalami penurunan akibat pasokan berlebih dan permintaan yang rendah, lantaran terjadinya pandemi virus Corona.(FHD) 

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini