spot_img
Minggu, Juni 16, 2024
spot_img

Gibran di Cap Lakukan Pembohongan Publik! Tentang Klaim Wisata “Solo” Kalahkan Yogyakarta

KNews.id – Gibran Rakabuming dicap melakukan pembohongan publik ketika debat cawapres, Jum’at malam 22 Desember 2023. Hal itu bermula dari Gibran Rakabuming menyebut soal kunjungan wisatawan ke Kota Solo dalam debat cawapres.

Seolah membandingkan, dalam debat cawapres tersebut Gibran Rakabuming mengklaim kalau kunjungan wisatawan ke Kota Solo sudah melebihi Yogyakarta.

- Advertisement -

Dikutip dari penggalan video yang diunggah akun X @Yulia_NS79, nampak jika Gibran Rakabuming mengatakan bahwa wisatawan ke Solo melesat.

“Kemarin waktu idul fitri kunjungan wisatawan ke Solo melebih Jogja,” papar Gibran Rakabuming.

- Advertisement -

Menyikapi pernyataan inilah, akun ini seolah membeberkan bahwa apa yang disampaikan Gibran Rakabuming tersebut salah.

Ia pun memiliki fakta berupa data jumlah kunjungan wisatawan baik yang datang ke Yogyakarta maupun ke Solo, sehingga dengan tegas mengatakan yang disampaikan Gibran Rakabuming adalah pembohingan publik.

- Advertisement -

“Gibran sedang membohongi publik bahwa wisatawan Solo lebih banyak dari wisatawan Yogyakarta,” terangnya.

Padahal berdasarkan data, wisatawan Yogyakarta jauh lebih banyak bahkan lebih tinggi dibandingkan wisatawan Solo.

“Jogja 1.655.814 wisatawan semebtara Solo cuma 396.280,” kata dia membuktikan.

Ia menambahkan, bahwa Gibran Rakabuming berbicara tidak menggunakan data, dan ini adalah bentuk pembohongan publik “Makanya, jangan sesumbar. Ngomong pakai data, bukan asal bicara” imbuhnya lagi.

 

 

Diketahui dalam debat cawapres, Gibran Rakabuming tampil mengejutkan diluar ekspetasi publik.

Pasalnya, Gibran Rakabuming selama ini banyak diragukan kemampuannya karena terkeanal irit bicara, dan dianggap memiliki publik speaking yang kurang baik.

Namun kenyataanya, putra sulung Jokowi ini mampu menjawab keraguan publik serta bisa dikatakan ia paling mendomimasi debat cawapres tersebut. (Zs/Dmkrzy)

Berita Lainnya

Direkomendasikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Ikuti Kami

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti

Terpopuler

Terkini